Sinergi BRMP Kaltim dan Pemkab Mahakam Ulu untuk Mewujudkan Ketahanan Pangan.
Pembangunan pertanian yang berkelanjutan dan optimal tidak dapat berjalan sendiri, melainkan harus didukung oleh sinergi berbagai pihak, baik pemerintah pusat maupun daerah. Semangat inilah yang diwujudkan dalam kunjungan koordinasi yang dilaksanakan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Mahakam Ulu ke Balai Penerapan Modernisasi Pertanian (BRMP) Kalimantan Timur, pada Jumat, 18 Juli 2025.
Rombongan dari Pemerintah Kabupaten Mahakam Ulu dipimpin langsung oleh Plt. Kepala Dinas Pertanian Mahakam Ulu yang juga menjabat sebagai Asisten I, drg. Agustinus Teguh Santoso, M.Adm.,Kes, bersama jajarannya. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya serius Pemkab Mahakam Ulu dalam memperkuat fondasi pembangunan sektor pertanian melalui pendekatan modernisasi, peningkatan kapasitas SDM, serta pemanfaatan teknologi pertanian adaptif.
Acara ini dibuka secara resmi oleh Kepala Balai BRMP Kalimantan Timur (Dr. Akhmad Hamdan, S.Pt.,M.P) yang dalam sambutannya menegaskan bahwa BRMP Kaltim siap mendukung penuh pembangunan pertanian di Mahakam Ulu. Dukungan ini diwujudkan dalam bentuk fasilitasi peningkatan kapasitas sumber daya manusia, pendampingan teknis, serta penerapan teknologi tepat guna yang sesuai dengan karakteristik wilayah perbatasan seperti Mahakam Ulu.
Melalui koordinasi ini, diharapkan akan terbentuk program kerja bersama yang berorientasi pada pemberdayaan petani lokal, peningkatan produktivitas, dan penguatan kelembagaan pertanian. BRMP Kaltim berkomitmen menjadi mitra strategis dalam mendukung Mahakam Ulu menuju kemandirian pangan dan pertanian yang berdaya saing.